POJOK TAMAN BACA BERBASIS TEKNOLOGI UNTUK MENINGKATKAN MINAT BACA ANAK

Authors

  • Erwin Dwika Putra Universitas Muhammadiyah Bengkulu
  • Mariana Purba Universitas Sjakhyakirti
  • Marissa utami Universitas Muhammadiyah Bengkulu
  • Vina Ayumi Universitas Dian Nusantara
  • Hadiguna Setiawan ESC Techonolgi
  • Wachyu Hari Haji Universitas Bina Nusantara

DOI:

https://doi.org/10.54650/jpmtt.v3i2.532

Abstract

Kegiatan membaca agar dapat meningkatkan minat baca harus dilakukan sedini mungkin. Perlunya pembentukan kebiasaan akan membaca atau budaya membaca akan menjadi lebih baik apabila dimulai sejak dini dengan kegeiatan sesederhana mungkin. Literasi juga dapat diartikan sebagai kemampuan dalam melakukan kegiatan baca, tulis, berhitung dan berbicara serta kemampuan dalam mencari dan menggunakan sebuah informasi. Dengan bantuan teknologi gadget seperti tablet PC maka model pembalajaran yang akan dikembangkan pada pojok baca ini nantinya akan terdapat beberapa games edukasi, tetapi pada pojok baca ini juga terdapat beberapa buku bacaan agar anak-anak dapat menyukai membaca dari beberapa buku. Dengan adanya program Pojok Baca Berbasis Teknologi ini telah berhasil meningkat minat baca anak-anak serta dapat meningkatkan kemajuan berfikir dan kreatifitas anak-anak dilingkungan yang menjadi objek penelitian. Serta dapat disimpulkan pula dengan adanya pojok digital ini dapat mendorong pemikiran positif anak-anak dalam memanfaatkan gadget serta alat-alat teknologi lainnya.   Kata Kunci: Pojok, Baca, Digital

Downloads

Published

2023-10-30

How to Cite

Putra, E. D., Mariana Purba, Marissa utami, Vina Ayumi, Hadiguna Setiawan, & Wachyu Hari Haji. (2023). POJOK TAMAN BACA BERBASIS TEKNOLOGI UNTUK MENINGKATKAN MINAT BACA ANAK. JPMTT (Jurnal Pengabdian Masyarakat Teknologi Terbarukan), 3(2), 55–58. https://doi.org/10.54650/jpmtt.v3i2.532

Issue

Section

Articles