Analisa Dan Perancangan E-commerce Bouqet pada toko nissa florist berbasis web

Authors

  • Putu Eka Yulyastuti Universitas Mercu Buana

DOI:

https://doi.org/10.54650/jukomika.v2i3.119

Abstract

Seiring dengan berkembangnya kemajuan teknologi sekarang ini sangat bermanfaat sekali bagi kita dalam mencari suatu informasi yang begitu cepat, tepat dan akurat.Nissa Florist sudah menggunakan media penyampaian informasi Sosial Media seperti Facebook, Instagram dan lainnya karena hal tersebut telalu sederhana sehingga untuk pemasaran dan pelayanan masih belum maksimal. Masalah yang sering dihadapi oleh Bouquet adalah pada setiap musim – musim kelulusan sekolah maupun kuliah, banyak pelanggan yang ingin memesan namun karena antrian pembelian bouquet mengalami antrian yang cukup banyak sehinggga tidak semua dapat terlayani dengan baik dan juga masalah yang terdapat pada produk yang akan semakin berfariasi yang akan membuat bouquet ini menjadi seperti barang yang sudah tidak trend lagi jika tidak ada pembaruan. Dengan masalah yang dihadapi maka dibutuhkan sebuah sistem informasi yang dapat memperluas jangkauan pemasaran tanpa harus memakan banyak waktu dan biaya. Berkaitan dengan kondisi tersebut, untuk mengurangi antrian pemesanan yang terlalu banyak saat musim – musim kelulusan membutuhkan sebuah sistem informasi berbasis website yang dapat digunakan untuk melayani seluruh pelanggan dengan baik.Kata kunci — Teknologi informasi, penjualan online, Bouquet

Downloads

Published

2019-06-20

How to Cite

Yulyastuti, P. E. (2019). Analisa Dan Perancangan E-commerce Bouqet pada toko nissa florist berbasis web. JUKOMIKA (Jurnal Ilmu Komputer Dan Informatika), 2(3), 115–121. https://doi.org/10.54650/jukomika.v2i3.119

Issue

Section

Articles